Danlanud Muljono Hadiri Rapat Koordinasi Pam VVIP Presidensi G-20

TNI AU. Presidensi G-20 Indonesia merupakan event kenegaraan yang sangat essensial bagi kemajuan NKRI. Dengan berlangsungnya G-20 yang dilaksanakan di Bali, event kenegaraan ini membahas berbagai agenda penting baik kerjasama sektor ekonomi, perdagangan, komoditas, maupun perdamaian dunia. Guna mendukung lancarnya giat tersebut, Danlanud Muljono, Kolonel Sugeng Budiono, S. Sos., M. A. P menghadiri Rapat Koordinasi Pam VVIP Presidensi G-20 di Mako Lanudal Juanda, Jumat(11/11).
Kegiatan ini turut dihadiri oleh jajaran TNI Polri dan stake holder terkait yang mendukung operasional penerbangan pesawat yang akan digunakan selama event kenegaraan berlangsung.
Dalam hal ini, Lanud Muljono turut berperan serta dan memberikan dukungan operasi penerbangan bagi pesawat kenegaraan yang digunakaan dalam moment penting tersebut.