Kadislog Lanud Muljono Hadiri Upacara Peringatan Sumpah Pemuda ke-95 Tahun 2023 di Blitar

Kadislog Lanud Muljono Hadiri Upacara Peringatan Sumpah Pemuda ke-95 Tahun 2023 di Blitar

Lanud Muljono-Surabaya (MUL)
Dalam rangka peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 tahun 2023, Letkol Kal Hengki Erlis selaku Kadislog Lanud Mul mewakili Danlanud Muljono menghadiri Upacara yang digelar di Blitar, Sabtu (28/10).

Dalam acara ini, Khofifah Indar Parawansa, Gubernur Jawa Timur memimpin secara langsung upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda yang diadakan di Alun-alun Kanigoro Blitar tersebut.

Gubernur Jatim memiliki harapan pada peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 di Blitar tahun ini dapat memberikan inspirasi semangat kepada seluruh masyarakat terutama para pemuda-pemudi.

Berdasarkan sejarah, terdapat salah satu pejuang kelahiran Blitar, 14 Juli 1916 silam yang bernama Soekarni Kartodiwirjo. Soekarni adalah pencetus usulan naskah kemerdekaan RI yang ditandatangani Soekarno-Hatta dengan atas nama bangsa Indonesia.

“Hari ini kita menggelar upacara Hari Sumpah Pemuda di Kabupaten Blitar. Kita ingin nafas keteladanan, perjuangan, kepahlawanan bisa tersampaikan dan diikuti oleh generasi muda. Tokoh muda pejuang kemerdekaan dari Blitar selain Proklamator Bung Karno, ada juga Soekarni,” jelasnya.

Alasan Ibu Khofifah melaksanakan upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 di Blitar, dikarenakan daerah ini memiliki kaitan erat dengan perjuangan bangsa Indonesia.

“Blitar dikenal dengan peristiwa pemberontakan tentara Pembela Tanah Air (PETA) yang dipimpin Soeprijadi” ujarnya.

Gubernur Jatim juga menyerukan seluruh pemuda untuk ambil bagian dan berkontribusi mewujudkan kemajuan bangsa mewujudkan Indonesia Emas 2045.

Kemudian, Gubernur Jatim juga berpesan bahwa Peringatan Hari Sumpah Pemuda merupakan refleksi bagaimana para pemuda sejak masa penjajahan memiliki semangat dan keberanian melakukan perubahan. Untuk itu, pemuda disebutnya harus menjadi inisiator, problem solver maupun game changer bagi Bangsa Indonesia.

Kegiatan turut dihadiri oleh Forkopimda Jawa Timur, Danwingdik 700, Kadisops Lanud Abd, Kadislog Lanud Mul, perwakilan jajaran TNI Polri Jatim.