Ketua Yasarini Cabang Lanud Muljono Tinjau Sosialisasi Kesehatan Mata TK Angkasa 4


TNI AU. Ketua Yasarini Cabang Lanud Muljono, Ny. Sugeng Budiono beserta segenap Anggota Yasarini Cabang Lanud Muljono meninjau secara langsung Sosialisasi dan Pemeriksaan mata yang digelar di TK Angkasa 4, Simogunung, Selasa (5/9).

Ketua Yasarini Cab Lanud Muljono mengatakan bahwa kegiatan Sosialisasi dan pemeriksaan mata merupakan hasil dari kerjasama Yayasan dengan RSAU Soemitro.

Ny. Sugeng menjelaskan ” dengan diadakannya sosialisasi kesehatan dan pemeriksaan mata, diharapkan seluruh siswa sekolah angkasa jajaran Lanud Muljono mempelajari akan pentingnya menjaga kesehatan mata, baik melalui makanan yang bergizi maupun penanganan mata. Hari ini juga diadakan pemeriksaan mata guna memastikan kesehatan mata anak” tambahnya.

Kegiatan dimulai dengan stimulasi bermain anak, sosialisasi kesehatan mata, dilanjutkan dengan pemeriksaan mata oleh dokter.
Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar sesuai dengan rencana.
